Hidayatullah kembali mengadakan Rapat Koordinasi (Rakor) Nasional Kampus Induk & Utama Hidayatullah di Batam Provinsi Kepulauan Riau dalam rangka Optimalisasi Peran LPIH-PTHÂ Sebagai Wadah Pembinaan dan Perkaderan yang berlangsung di kampus satu Hidayatullah Batam, tanggal 06 sampai 08 Maret 2020. Rakor dibuka secara resmi oleh Gubernur Kepulauan Riau yang diwakilkan kepada Kepala Biro Kesejahteraan Rakyat (Kabiro Kesra) Pemerintah Provinsi Kepri, Aiyub.